BerandaDaerah

Melalui Jum’at Keliling, Bhabinkamtibmas Polsek Pamanukan Serap Curhatan Masyarakat

×

Melalui Jum’at Keliling, Bhabinkamtibmas Polsek Pamanukan Serap Curhatan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

SUBANG – Dalam rangka mempererat Tali Silaturahmi dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Sukareja Aipda Dian Riliana menggelar kegiatan yang bertajuk Jumat Curhat yang dilaksanakan di Salah satu masjid di Desa Sukareja Kecamatan Sukasari.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Pamanukan menyampaikan beberapa himbauan, untuk bersama menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas di lingkungan sekitar.

“Kami berharap kepada Pejabat Desa agar bersama sama memberantas peredaran minuman beralkohol (Miras), dan mensosialisasikan kepada masyarakat agar tidak idak melakukan tindakan/perbuatan yang melanggar hukum serta dapat mengarah pada Tindak Pidana,” ujar Dian.

Selain itu, lanjut Bhabinkamtibmas menyampaikan kepada warga, bahwa saat ini tahun politik, agar tetap jaga kerukunan, jangan terpecah belah. “Pilihan boleh berbeda, tapi kerukunan tetap dijaga, jangan sampai bermusuhan,” ucapnya.

Masyarakat pun harus bijak bermedia sosial karena bilamana menyebar hoaks dan ujaran kebencian, dapat diproses hukum karena polisi terus memantau media sosial. “Mari bijak dalam bermedia sosial,” ujar Dian.

Jika ada kejahatan di wilayah ini, pesannya, masyarakat laporkan kepada kami melalui layanan 110.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *