SUBANG- Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., mengajak seluruh warga di khususnya di Kabupaten Subang untuk bersama-sama menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Hal itu dikatakan, saat melakukan tarawih keliling di Masjid Jamie Nurul Hidayah.
Menurut Ariek, selama di bulan puasa ini, seluruh masyarakat harus tetap berhati-hati dan waspada terhadap segala potensi ancaman kejahatan yang ada. Apabila, ada yang mencurigakan segera dilaporkan ke RT/RW maupun petugas Desa/Kelurahan agar disampaikan ke polisi untuk ditindaklanjuti.
Kapolres Subang juga mengimbau kepada masyarakat agar lebih meningkatkan komunikasi antar sesama agar sama-sama mengetahui informasi terbaru, dan saling bekerjasama dalam menciptakan situasi aman, serta kondusif di lingkungan sekitar. Dengan begitu, rutinitas masyarakat akan berjalan lancar.